BERITA RIAU, INDRAGIRI HULU - Jelang pelaksanaan Pilkada 9 Desember 2015, dukungan demi dukungan terus mengalir terhadap pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) nomor urut 1 H Tengku Muhktaruddin-Hj Aminah (TM-Amin).

BEM se Riau - RiauCitizen
Kali ini berasal dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se Provinsi Riau. Dukungan BEM Riau itu disampaikan mereka saat menghadiri kampanye akbar paslon TM-Amin di lapangan terbuka hijau Kota Rengat, Sabtu (5/12/2015).

"Kami atas nama mahasiswa Riau termasuk Inhu mendukung sepenuhnya pencalonan TM-Amin pada Pilkada Inhu ini. Hal ini berdasarkan dari keberanian paslon TM-Amin melakukan penandatanganan kontrak politik dengan mahasiswa," ujar Presiden Mahasiswa se Riau Pirka Maulana yang diwakili Yogi Irawan selaku Ketua BEM UIR kepada Wartawan di Rengat, Sabtu (5/12/2015).


Disebutkan Yogi, dengan keberanian TM-Amin membuat kontrak politik dengan mahasiswa, ini menandakan sebuah komitmen yang siap mereka pertanggung jawabkan saat paslon ini terpilih nanti.
"Kita salut dan bangga dengan paslon urut 1 ini. Dari 2 paslon yang ada, hanya TM-Amin yang siap membuat kontrak politik dengan mahasiswa," tegasnya.


Dengan demikian, pihaknya menghimbau kepada seluruh rekan-rekan mahasiswa yang ada di Inhu maupun mahasiswa Inhu yang berada di Pekanbaru untuk dapat menjatuhkan pilihan pada TM-Amin di Pilkada 9 Desember 2015 nanti.

"Mari kita pilih calon pemimpin yang berani berkomitmen demi kepentingan rakyat. Jika TM-Amin terpilih, saya yakin dan percaya mereka mampu membawa daerah ini menjadi lebih baik, bermarwah dan bermoral," pungkasnya tegas.(dow/gor)

Jelang pelaksanaan Pilkada 9 Desember 2015, dukungan demi dukungan terus mengalir terhadap pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) nomor urut 1 H Tengku Muhktaruddin-Hj Aminah (TM-Amin). Kali ini berasal dari Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se Provinsi Riau. Dukungan BEM Riau itu disampaikan mereka saat menghadiri kampanye akbar paslon TM-Amin di lapangan terbuka hijau Kota Rengat, Sabtu (5/12/2015).

Post a Comment

Powered by Blogger.