RIAU, PEKANBARU - Kepala Dinas Tenaga Kerja Provinsi Riau, Rasidin Siregar berjanji akan lakukan monitoring ke perusahaan di Riau. Ini sebagai bentuk tindak lanjut dari adanya isu yang beredar, soal paksaan perusahaan kepada karyawan untuk menggunakan atribut natal. 

Rasidin mengatakan, memang sejauh ini belum ada laporan yang masuk terkait masalah itu. Namun hal ini perlu dikawal, mengingat yang diangkat adalah isu keagamaan dan berpotensi membuat kegaduhan. 

"Sejauh ini ndak ada laporan. Menurut hemat kami belum ada keresahan dan atau keluhan pekerja, namun demikian kami melakukan monitoring keperusahaan di Riau terkait masalah ini," katanya kepada awak media, Kamis (21/12/2017). 

Lebih lanjut, Rasidin berkata, pihaknya tetap memberikan imbauan kepada pengusaha dan pekerja, termasuk serikat buruh untuk menjaga kondusifitas bekerja, dengan tidak memberlakukan aturan macam-macam. 

"Kita menghimbau pengusaha dan pekerja termasuk serikat buruh untuk menjaga ketenangan bekerja dan ketenangan berusaha, dengan tidak membawa isu agama termasuk atribut agama terhadap penganut agama lainnya," tambahnya.(dow)

Kepala Dinas Tenaga Kerja Provinsi Riau, Rasidin Siregar berjanji akan lakukan monitoring ke perusahaan di Riau. Ini sebagai bentuk tindak lanjut dari adanya isu yang beredar, soal paksaan perusahaan kepada karyawan untuk menggunakan atribut natal.

Post a Comment

Powered by Blogger.