BENGKALIS, BATANG DUKU - Dalam kunjungan kerjanya ke Kecamatan Bukitbatu, Bupati Bengkalis Amril Mukminin melantik empat Penjabat (Pj) Kepala Desa (Kades) dipusatkan di halaman Kantor Kades Batang Duku, Senin (28/3/16).

 http://www.riaucitizen.com/search/label/Berita%20Bengkalis
Keempat Pj Kades yang dilantik Amril dengan masa tugas paling lama setahun ini, di antaranya melantik kembali Taufik Hidayat sebagai Pj Kades Dompas, M. Yusuf (Buruk Bakul), Muhammad Ali (Sepahat,) dan Ruslan (Parit I Api-Api). 

Kesempatan ini, Bupati Amril mengatakan, sesuai Undang-undang No 6/2014 tentang Desa, seorang Kades memiliki peran penting dalam melaksanakan pemerintahan maupun pengelolaan keuangan desa. Karenanya, kepada keempat Pj Kades itu, dia minta agar segera bekerja. menyelesaikan penyusunan Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) dan mempercepat pelaksanaan kegiatan 2016. 

Amril menegaskan, Alokasi Dana Desa (ADD) yang diterima, harus dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya untuk peningkatan pembangunan infrastruktur, sehingga berdampak pada percepatan perkembangan roda perekonomian masyarakat desa dengan pola pelaksanaan padat karya atau swakelola. 

"Tidak boleh melibatkan orang ketiga atau diproyekkan. Harus swakelola dan tidak boleh dikerjakan oleh perusahaan atau rekanan," tegasnya. 

Kemudian ADD tersebut dipergunakan secara transparan, setiap pemanfaatannya harus tepat sasaran. Berdayaguna dan berhasilguna, efektif dan efisien. "Perencanaannya sejak awal mesti diketahui masyarakat. Tidak boleh ada yang ditutup-tutupi. Kalau perlu, tempel di tempat-tempat umum setiap rencana penggunaan dana desa tersebut. Laksanakan dan awasi dengan sebaik-baiknya. Libatkan masyarakat," katanya lagi. 

Dalam kunjungan kerja tersebut, mantan Kades Muara Basung, Kecamatan Pinggir ini juga sekaligus meresmikan pemakaian dua gedung baru Kantor Kades. Yaitu, gedung baru Kantor Kades Batang Duku dan Kantor Kades Pakning Asal.

Bupati Bengkalis Amril Mukminin menyematkan tanda jabatan kepada Pj. Kades usai dilantik.(ben03)

Dalam kunjungan kerjanya ke Kecamatan Bukitbatu, Bupati Bengkalis Amril Mukminin melantik empat Penjabat (Pj) Kepala Desa (Kades) dipusatkan di halaman Kantor Kades Batang Duku, Senin (28/3/16). Keempat Pj Kades yang dilantik Amril dengan masa tugas paling lama setahun ini, di antaranya melantik kembali Taufik Hidayat sebagai Pj Kades Dompas, M. Yusuf (Buruk Bakul), Muhammad Ali (Sepahat,) dan Ruslan (Parit I Api-Api).

Post a Comment

Powered by Blogger.