BERITA RIAU, PEKANBARU - Usai acara pembukaan Munas V Asosiasi Pemerintahan Provinsi Seluruh Indonesia ( APPSI ) Tahun 2015 di Phinisi Ball Room Hotel Grand Clarion di Kota Makasar, Presiden RI Joko Widodo didampingi oleh Ibu Hj Iriana Joko Widodo langsung melakukan peninjauan ke lokasi pameran.

Hj Iriana Joko Widodo Bersama
Hj Sisilia Arysadjuliandi Rahman saat Pembukaan
Munas V APPSI, Makassar
Pada kesempatan ini Ketua TP PKK Provinsi Riau,  Hj Sisilita Arsyadjuliandi Rachman langsung mendampingi Ibu negera Hj Iriana Jokowi untuk melihat stand pameran Provinsi Riau yang berada di lantai dasar hotel.

Dengan penuh keceriaan, disaat itu yang menjadi ketertarikan orang nomor satu di Indonesia ini adalah Mie sagu dari Kabupaten Meranti. Mie ini ter masuk makanan yang sangat disenangi dan digemari oleh masyarakat Riau termasuk masyarakat yang ada di kota Makasar .

"Saya suka dengan mie sagu ini, karena enak kalau sudah dimasak," ujar Ibu Negara.

Sehingga pengunjung juga ikut tertawa mendengarnya. Hj Sisilita Andi Rachman mengucap kan terima kasih kepada bapak Presiden Jokowi beserta Ibu Iriana. Karena  telah hadir di  stand pameran Provinsi Riau, sekaligus memuji hasil yang dipamerkan.

Beberapa makanan ringan hasil industri perumahan masyarakat Riau juga ditampilkan termasuk Tenun Songket  Sukur. 

"Alhamdulillah stand pameran kita ini sudah dikunjungi Presiden diakhir acara ini," ujar Hj Sisilita Arsyadjuliandi Rachman.*ria11

Usai acara pembukaan Munas V Asosiasi Pemerintahan Provinsi Seluruh Indonesia ( APPSI ) Tahun 2015 di Phinisi Ball Room Hotel Grand Clarion di Kota Makasar, Presiden RI Joko Widodo didampingi oleh Ibu Hj Iriana Joko Widodo langsung melakukan peninjauan ke lokasi pameran.

Post a Comment

Powered by Blogger.