PEKANBARU, LIMA PULUH - Dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke 72 tahun 2018. Polresta Pekanbaru taja kegiatan Lomba Religi antar personel. Kegitan religi yang dimaksud seperti Lomba Adzan, Baca Qur'an dan Ceramah Agama. Tema yang diusung pun sangat menarik yakni "Dengan Semangat Promoter, Polri siap Mengamankan Agenda Kamtibmas Tahun 2018-2019". Lokasi kegiatan ini ditempatkan di Masjid Assyuuroo Polresta Pekanbaru, Rabu (6/6/018).


Pelaksanaan acara Lomba Adzan, Baca Qur'an dan Ceramah Agama dibuka langsung oleh Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto SIK, SH, MH dalam hal ini Wakapolresta Pekanbaru AKBP Edy Sumardi Priadinata, SIK.

Kegiatan lomba dihadiri oleh para Pejabat Utama dan tentunya Personel Polresta Pekanbaru sendiri. Dan tak tanggung-tanggung Dewan Juri sebagai tim penilai pun didatangkan dari luar Institusi' ini seperti  DR. Syafwi Khalil, Nazri, STHi MA dan Isti Dwi Surya, S.Pd.

Pada kegiatan tersebut, jumlah peserta yang mengikuti lomba sebanyak 23 orang dan masing-masing memiliki perwakilan dari Bag, Sat dan Si jajaran Polresta Pekanbaru.


Jenis perlombaan dan personil yang mengikuti lomba dalam rangka HUT Bhayangkara yang Ke-72 ini antara lain perlombaan Adzan diikuti 8 peserta, perlombaan Baca Qur'an diikuti 7 peserta dan untuk perlombaan Ceramah Agama sendiri diikuti 8 peserta.

Si Propam Sabet Juara di  Dua Kategori

Brigadir Very Kusnadi, SH, MH saat menerima trophy dan hadiah
uang tunai yang diserahkan langsung oleh Juri Penilai Isti Dwi Surya, S.Pd
Brigadir Very Kusnadi, SH, MH bersama Brigadir Khairil Saputra adalah personil dari Si Propam Polresta Pekanbaru yang berhasil menyabet Dua gelar juara di masing masing kategori perlombaan.

Brigadir Very Kusnadi, SH, MH juara III pada perlombaan Ceramah Agama dan Brigadir Khairil Saputra juara III di perlombaan Adzan.

Pada kesempatan tersebut, Very sebenarnya tidak menduga bisa meraih juara pada perlombaan Ceramah Agama ini. Namun, dengan optimis dan rasa percaya diri yang tinggi hal tersebut bisa dilaluinya dengan baik.

"Saya tidak menduga bisa terpilih pada kompetisi ini. Tapi y, Alhamdulillah. Apa yang pernah saya pelajari dan kembangkan dahulu ketika masih mengemban pendidikan di Madrasah bisa tersalurkan juga", pungkasnya.


Very menambahkan, event yang ditaja oleh Polresta Pekanbaru ini sangat positif. Kami sebagai personil pun mendapat mood booster baru ditengah monoton dan tingginya tensi pekerjaan sebagai personil dalam mengayomi masyarakat. Semoga event ini dapat rutin dilaksanakan setiap tahun, demi mempererat soliditas personil sesuai dengan visit Promoter yang digaungkan selama ini.

Ditempat terpisah, Brigadir Khairil Anwar juga mengucapkan syukur kepada Allah SWT. Selain bisa berprestasi juga menambah ladang Amal. Dengan melantunkan Adzan (ayat-ayat Allah, red) dapat menggugah dan mempertebal keimanan yang kita miliki.

Brigadir Very Kusnadi, SH, MH (putih) bersama Brigadir Khairil Anwar
dari Si Propam Polresta Pekanbaru
'Event dengan perlombaan ini selain meningkatkan ukhuwah sesama personil juga dapat mempertebal keimanan yang kita miliki. Bagaimana tidak, disini kita semakin banyak mengingat Allah swt", tukas Khairil dengan penuh semangat.

Dua personil Si Propam ini pun tak lupa pula mengucapkan terimakasih atas dukungan teman teman di Seksi. Ini adalah karya kita bersama, semoga semakin solid dan capable.

Sebagai wujud dukungan dan motivasi bagi para pemenang, diberikan hadiah berupa Tabungan, Trophy dan Piagam yang diserahkan Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Susanto, SIK, SH, MH yang diwakili Wakapolresta Pekanbaru AKBP Edy Sumardi Priadinata, SIK.

"Semoga dengan kegiatan ini, akan muncul bakat yang selama ini tidak disalurkan yang selalu menyeru kepada Amar Ma’ruf Nahi Munkar untuk menjadi Polri yang selalu siap melayani masyarakat demi menciptakan suasana kondusigif guna terbangunnya Kamtibmas dikota Pekanbaru," pungkas Wakapolresta.

Kegiatan perlombaan yang dimulai sejak pukul 00.00 win hingga selesai pukul 13.15 ini berlangsung lancar,  aman dan terkendali.(ver)

PEKANBARU, LIMA PULUH - Dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke 72 tahun 2018. Polresta Pekanbaru taja kegiatan Lomba Religi antar personel. Kegitan religi yang dimaksud seperti Lomba Adzan, Baca Qur'an dan Ceramah Agama. Tema yang diusung pun sangat menarik yakni "Dengan Semangat Promoter, Polri siap Mengamankan Agenda Kamtibmas Tahun 2018-2019". Lokasi kegiatan ini ditempatkan di Masjid Assyuuroo Polresta Pekanbaru, Rabu (6/6/018).

Post a Comment

Powered by Blogger.