RIAU, PEKANBARU - Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) tengah bersiap untuk memberikan kejutan dalam dunia politik di Indonesia, diantaranya dengan merebut peringkat partai 3 besar untuk tahun 2019 mendatang. Karena itu, Partai Hanura menargetkan akan menambah sekitar 54 kursi atau 4 kali lipat, dari 16 kursi menjadi 70 kursi di tingkat nasional dalam Pileg 2019.
Berdasarkan penuturan Wakil Ketua Umum DPP Hanura Yus Usman Sumanegara, kepada Wartawan, jika dihitung untuk perolehan kursi tersebut, maka setidaknya hanura harus mendapat 18 persen suara atau sekitar 15 juta pemilih Indonesia.
"Dalam tahun 2019 kita harus membuat kejutan. Kita akan menargetkan perolehan jumlah kursi hingga 70 kursi, dengan 18 persen atau 15 juta suara," ungkapnya, Minggu, (6/5/2018).
Dalam rangka mematangkan persiapan itu, Yus Usman mengatakan telah mengadakan workshop nasional yang dihadiri oleh khusus seluruh anggota DPRD ditingkat provinsi dan kabupaten/kota di seluruh Indonesia. Workshop ini bertujuan untuk memaksimalkan potensi anggota DPRD ini agar unggul dalam kontestasi politik yang dimaksud.
"Salah satu cara kita adalah mengadakan workshop ini, khusus untuk seluruh anggota DPRD di Indonesia yang jumlahnya, kita punya 1230 anggota. Kenapa harus anggota DPRD, karena bagi hanura mereka adalah kekuatan partai," paparnya.
"Oleh karena itu, kita memaksimalkan untuk memanfaatkan kekuatan ini agar unggul dalam kontestasi politik nanti," imbuhnya.(dow)
Post a Comment