ROKAN HULU, TAMBUSAI - PS Marihat menjadi juara Turnamen Cup Piala Bergilir MPC Pemuda Pancasila (PP) Rohul 2016 setelah mengalahkan Satpol PP Rohul melalui drama adu penalti dengan skor 5-4 di lapangan Sultan Zainal Abidin Syah di Dalu-dalu, Kecamatan Tambusai, Kabupaten Rokan Hulu Rabu (13/4/2016).
Eks Pemain Timnas Indonesia M.Affan Lubis pemain sekaligus kapten PS Marihat Angkat Piala Bergilir MPC Rohul |
Walaupun diperkuat beberapa pemain nasional, PS Marihat sulit membobol gawang dalam Satpol PP Rohul terbukti dalam waktu normal 2x45 kedua tim bermain imbang 0-0 dan dilanjutkan dengan adu penalti dengan kemenangan PS Marihat.
Ketua MPC PP Rohul Taufik Tambusai mengatakan dalam turnamen piala bergilir MPC PP ini mempunyai moto Back To Zero To Hero, ini sebagai pembuktian kepada masyarakat bahwa PP tidak di pandang sebagai organisai yang penuh dengan kekerasan, anarkis dan terbukti selama tiga bulan pertandingan berjalan lancar dan respon masyrakat sangat positif.
"Kita kembali dari nol, menata dari awal perkuat pondasi sehingga pemuda pancasila tidak di pandang sebelah mata, kita buktikan pada hari ini baik dari pertandingan, penonton,pemain semua berjalan lancar dan kedepan kira rubah paradigma PP dengan program jangka pendek dan jangka panjang,"ucapnya.
Perwakilan dari MPW PP Provinsi Riau Y.Matondang mengapresiasi dan berikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada MPC PP Rohul karena berhasil menyelenggarakan Program dengan baik merubah paradigma melalui Turnamen sepakbola.
"Selamat kepada MPC PP Rohul, keberhasilan ini akan saya sampaikan ke kabupaten/kota di Riau,"ujar Y.Matondang.
Sementara itu, Camat Tambusai Zahrial Lutfi mengakui turnamen sepak bola yang ditaja PP sangat baik karena sudah lama terhenti pertandingan sepak bola yang disebabkan Tribun lapangan kita ada renovasi.
"Insya allah, pihak kita akan buat turnamen sepak bola lanjutan sehingga pemuda disibukkan dengan kegiatan positif dan kita harapkan menajuhi pengaruh narkoba yang lagi marak di Rohul,ujarnya.(dow/kim)
source : www.beritarohul.com
Post a Comment